POJOK SEKOLAH

MTS Bilingual Muslimat NU Pucang Terapkan Tiga Kurikulum


S
ekolah MTs.B ini akan terapkan tiga kurikulum bagi calon siswa-siswi nya di tahun ini dan seterusnya. Menurut Kepala Madrasah Syamsuhari, kurikulum ini gabungan dari Kurikulum Kementerian Agama (KEMENAG), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (KEMENDIKBUD), dan Cambridge University. Oleh karna itu siswa/siswi dalam sehari – hari mendapatkan materi pembelajaran yang disampaikan oleh guruny dengan berbahasa inggris. Tidak dalam pembelajaran saja yang menggunakan bahasa inggris tetapi dalam berkomunikasi siswa/siswi diwajibkan untuk berbahasa inggris.



PRESTASI – PRESTASI YANG DIRAIH OLEH SISWA SISWI MTs.Bilingual Muslimat NU Pucang


Banyak prestasi yang telah diraih oleh siswa/siswi MTs.B di bidang akademik maupun non-akademik. Seperti ke-empat murid madrasah ini yang berhasi meraih kejuaraan nya dalam kompetisi Siedex tahun 2018. Berbagai prestasi yang mereka kembangkan dalam kompetisi – kompetisi yang mereka ikuti agar menjadi pengalaman dan bekal untuk mereka kedepannya, serta meningkatkan bakat mereka dalam bidang akademik maupun non-akademik dan juga menjadi contoh bagi seluruh siswa siswi yang lain, untuk mengupgrade pengetahuan mereka. Tidak hanya itu saja madrasah juga berhasil membuat robot yang sangat berguna jika ada suatu bencana yang terjadi. Robot yang di rancang/ di buat oleh siswi madrasah yang bertujuan untuk mendeteksi bencana/korban bencana, yang bernama Angela Fabiola Debitabelfa dan Nasywa Azzahra.


Adinda Salsabila dalam bidang non-akademik ia berhasil meraih juara 1 Jurnalistik Siedex 2018. Tidak hanya kompetisi non-akademik saja yang berhasil ia raih tetapi ia juga meraih kompetisi akademik seperti juara 3 kompetisi SAINS Madrasah IPA terintegrasi tingkat Kabupaten 2019, juara 3 pidato bahasa Inggris Porseni tingan Kabupaten 2019, dan masih banyak lagi prestasi yang ia raih dalam 3 tahun ini. Juga ada siswa dari MTs.B yang juga mendapat juara dalam kompetisi olahraga, Andi Maulana Ramadhan. Ia berhasil meraih kejuaran nya di tingkat se Jawa Timur dalam kompetisi Grassroots u13 Juara 1, Liga Mandiri u15 Juara 1. Bahkan ia juga meraih kejuaraan di tingkat se Indonesia dalam kompetisi Anniversary Cup ISA u14 Juara 2 dan masih banyak lagi prestasi yang ia raih.


 GIMANA SIH RASANYA SEKOLAH DI MTs.B??
“Ada enak ngak enaknya sih, tapi lebih banyak enaknya. Dapet temen banyak banget” Alkhaizaran 9.6.
“Dapet banyak pengalaman, pelajaran juga. Keren sih, seimbang gitu antara ilmu agama sama ilmu umum” Cynthia Fenny 9.4.
“Bangga banget, soalnya orang – orang tau kalo MTsB ini keren banget kurikulumnya” Nayla Khalisha 9.1.

MTs.B itu??
“Kite ni cakep anaknya femes – femes” Deffa Rahmanda 9.4.
 “harapan, cita – cita, bakat bisa di kembangin ikut MTs.B GOT  TALENT” Nayla Khalisha 9.1.
“Dalam bidang akademik lebih unggul dari pada sekolah yang lainnya dan juga komunikasi berbahasa inggris yang di setiap harinya” Nuria Firdausi Nuzula 8.6.
“Murid nya saling support saling mendukung satu sama lain, gokil – gokil” Raisa Oktavia Ramadhani 7.1.

KEUNGGULAN DARI MTS BILINGUAL
MTs.B telah meraih Nilai Ujian Nasional (NUN) tertinggi SMP/MTS Sidoarjo. Karna MTsB ini memiliki program TRY OUT ONLINE yang tujuan nya agar para siswa/siswi MTsB terbiasa mengerjakan soal-soal dan juga untuk melatih seberapa jauh kemampuan kita dalam menerima materi pembelajaran di madrasah ini. Di madrasah ini juga terdapat PEMBIASAAN PAGI, melaksanakan istighosah dan sholat dhuha berjamaah guna mendekatkan diri kepada Allah. Menerapakan tiga kurikulum dimana salah satunya adalah kurikulum Cambridge University. Sekolah mengadakan ujian CIPPT di setiap tahunnya dengan soal dari Cambridge itu sendiri. Penggunaan Smart TV dalam mengerjakan latihan soal maupun examination bertujuan agar tidak terlalu banyak pohon yang ditebang untuk mroduksi kertas. Dari penggunaan Smart TV ini ada negatif dan positif nya, positif nya mulai dari madrasah tidak mengeluarkan banyak kertas untuk ujian dan mengurangi dampak globalisasi, negatifnya banyak murid yang terkena dampak radiasi dari Smart TV. Raport Digital, sekolah memudahkan para Wali Murid dalam mengecek hasil ujian ananda melalui website yang telah di informasikan oleh Wali Kelas masing – masing. Maka dari itu kenapa MTsB menjadi sekolah terfavorit dan menjadi sekolah pilihan karna keunggualan, fasilitas-fasilitas, dan infrastruktur sekolah yang sangat nyaman dan memudahkan kalian dalam mencari/menuntut ilmu



Komentar

Postingan populer dari blog ini

HISTORY OF SIDOARJO

POJOK PENDIDIKAN

POJOK KELAS